Mau artikelnya di terbitkan disini? Kirim aja artikel atau apapun tulisan kamu lewat email di: belajaronline9@gmail.com
=============================================

Internet

| More

Secara harfiah, internet ialah rangkaian komputer yang terhubung di dalam beberapa rangkaian. Internet (menggunakan huruf ' I ' besar) merupakan kepanjangan dari interconnected-networking yang berarti terhubungkannya dua komputer atau lebih dengan membentuk sebuah jaringan komputer diseluruh penjuru dunia (internasional) sehingga dapat saling berinteraksi, berkomunikasi, saling bertukar informasi satu dengan yang lainnya di tempat yang berbeda.

Internet menyimpan berbagai informasi yang tidak terbatas sebagai sumber informasi. Kita bisa mendapatkan dan menyampaikan informasi apa saja melalui Internet, baik itu mengenai pelajaran di sekolah, gosip para artis, berita-berita terbaru dari berbagai daerah dan mancanegara, bahkan yang sekarang sedang trend di masyarakat kita juga dapat menjalin hubungan pertemanan lewat Internet. Isi Internet adalah informasi, dapat dibayangkan sebagai suatu perpustakaan multimedia yang sangat besar dan lengkap.

Intranet

| More

Intranet adalah jaringan sistem informasi internal suatu perusahaan atau organisasi yang prinsip kerjanya sama dengan Internet. Intranet dapat diibaratkan berinternet dalam lingkungan lokal (dalam suatu organisasi, sekolah, perusahaan) karena memiliki segala fasilitas dari Internet. Intranet biasanya digunakan untuk membagi jadwal kegiatan, dukumen, software, maupun sarana diskusi internal yang tertutup dan tidak dapat diakses oleh pihak luar.

Keuntungan dari penggunaan intranet adalah sebagai berikut.
  1. Bidang komunikasi. Intranet memberikan fasilitas yang memungkinkan terjadinya komunikasi efektif didalam sebuah organisasi.
  2. Meningkatkan kerja sama. Dengan adanya informasi yang mudah diakses para pengguna, maka akan dapat meningkatkan kerja sama dan kualitas dari sebuah organisasi/tim.
  3. Efesiensi waktu. Dengan intranet perusahaan/organisasi dapat memberikan informasi kepada karyawan/anggotanya dan karyawan/anggota dapat mengakses informasi sesuai keperluan.

Sejarah Internet

| More

Sejarah Internet dimulai pada tahun 60-an, ketika Levi C. Finch dan Robert W. Taylor mulai melakukan penelitian tentang jaringan global dan masalah interoperabilitas. Selanjutnya, beberapa program penelitian mulai dilakukan untuk melihat mekanisme pengaitan jaringan komputer yang menggunakan saluran fisik yang berbeda. Salah satu solusi yang muncul dari penelitian-penelitian tersebut adalah teknik packet switching. Pada teknik packet switching, data atau file berukuran besar yang akan dikirim melalui jaringan komputer terlebih dahulu dipotong menjadi paket kecil-kecil agar lebih mudah ditangani dan lebih Andal. 

Peneliti utama dalam pengembangan packet switching ini adalah Donald Davies (NPL), Paul Baran (RAND Corporation), Leonard Kleinrock dan kawan-kawan (MIT) dan UCLA Research Programs.

Pada tahun 1969, Robert Taylor yang baru dipromosikan sebagai kepala kantor pemrosesan informasi di DARPA (Badan Riset Angkatan Bersenjata Amerika Serikat) bermaksud mengimplementaskan ide untuk membuat sistem jaringan yang saling terhubung. Bersama Larry Robert dari MIT, Robert Taylor memulai proyek yang kemudian dikenal sebagai ARPANET (Advanced Research Project Agency Network). Sambungan pertama ARPANET terbentuk antara University of California, Los Angeles (UCLA) dan Stanford Research Institute (SRI) pada jam 22:30 tanggal 29 Oktober 1969. Pada tanggal 5 Desember 1969, ada dua jaringan lagi yang yang bergabung, yakni University of Utah dan University of California, Santa Barbara sehingga total terdapat empat (4) simpul jaringan. ARPANET yang berbasis pada teknologi ALOHAnet berkembang sangat cepat. Pada tahun 1981, jumlah simpul yang tersambung menjadi 213.

Sejarah Internet di Indonesia

| More

Sejarah internet Indonesia bermula pada awal tahun 1990-an. Saat itu, jaringan Internet di Indonesia lebih dikenal sebagai Paguyuban Network. M. Samik-Ibrahim, Suryono Adisoemarta, Muhammad Ihsan, Robby Soebiakto, Putu, Firman Siregar, Adi Indrayanto, Onno W. Purbo adalah sejumlah nama legendaris di awal pembangunan Internet Indonesia (tahun 1992 hingga 1994). Masing-masing telah menyumbangkan keahlian dan dedikasinya dalam membangun fondasi jaringan komputer dan Internet di Indonesia.


Tulisan-tulisan awal mengenai Internet di Indonesia terinspirasi oleh kegiatan amatir radio pada tahun 1986, khususnya di Amatir Radio Club (ARC) ITB. Bermodal pesawat radio pemancar Single Side Band (SSB) Amatir Radio Kenwood TS430 milik Harya Sudirapratama (YC1HCE) dan komputer Apple II milik Onno W. Purbo (YC1DAV), belasan anak muda ITB seperti Harya Sudirapratama (YC1HCE), J. Tjandra Pramudito (YB3NR), dan Suryono Adisoemarta (N5SNN) berguru pada para senior amatir radio seperti Robby Soebiakto (YB1BG), almarhum Achmad Zaini (YB1HR), Yos (YB2SV) melalui band amatir radio 40 m atau 7 MHz. Mereka mulai mendiskusikan teknik membangun jaringan komputer dengan radio menggunakan teknologi radio paket.